DORR!!! Kali ini gue mau ngeresensi sebuah film, Mungkin orang umum banyak yang meresensi sebuah film tentang perjuangan, romance, religi, atau sebuah biography seorang tokoh terkenal. iya kenapa gue bisa tau? ya karna tadinya gue mau ngeresensi sebuah film yang menceritakan tentang gimana sih persahabatan itu bisa ngalahin semua hal. Tapi ga jadi itu udah ada nanti pasti yang meresensi
Kali ini gue mau ngeresensi sebuah film dokumentasi,Judulnya Free To Play. Cekidot....
Awalnya para gamers tidak percaya sama hadiah yang bisa sebesar ini, namun kenyataanya hadiahnya memang sebesar itu. oleh karena itu semua pro gamers di seluruh dunia pada dateng dan ikut berpartisipasi. keliatanya biasa aja ya? ini belom masuk ke dalem filmnya loh, oh iya game yang di perlombakan kali ini itu dota 2. ada kah yang ngga tau apa itu dota 2?
oke gue jelasin dulu, "Dota seperti sebuah kombinasi dari sepak bola dan catur, itu merupakan caraku menjelaskan apa itu dota bagi orang lain yang masih awam" itu lah kata su leo li, comentator dalam turnamen dota ini.
" ini merupakan permainan momentum, kau dan 4 pemain mencoba dan bertanding melawan 5 pemain lainya" - Toby Dawson
Toby bilang kalau dota tuh sebuah permainan momentum, menurut gue ini bener, secara gue juga pemain dota 2 yang bisa di bilang cukup lama sejak tahun 2012, pemain dota 2 itu harus menggunakan pengetahuanya tentang dota, kecepatan tangan, mata yang agresif tajam memandang setiap sudut yang ada di monitor, dan 1 hal yang menurut gue seru adalah, terdapat 100 lebih hero yang bisa di kombinasikan dengan 99 hero lain dengan sebuah map, aturan permainan yang selalu sama setiap harinya. dan ga pernah bikin bosen dan ratusan bahkan ribuan skill yang berbeda yang terkadang elu harus memutuskan sebuah keputusan yang cepat dan tepat kapan harus menggunakan skill tersebut, beda sepersekian detik aja, elu bisa kalah. itu lah kenapa dota di bilang sebuah permainan momentum. Percaya atau ngga para pemain dota terlatih buat ngambil keputusan dengan sangat cepat
Nah didalam film ini dia menceritakan gimana sebuah perjalanan team demi team mengikuti pertandingan ini, namun hanya di fokuskan ke beberapa team aja, team di sini juga membawa nama negara mereka contohnya cina, dimana para gamers disini di anggap pahlawan pujian selalu dateng ke meraka dan cina lah negara yang di takuti para gamers eropa. dan semua team datang ke germany untuk mengikuti tournamen ini mememiliki latarbelakang yang berbeda beda
Orang diatas ini gue lupa nama aslinya, dia memakai id "hyhy" dia berasal dari singapura. dan dia bercerita gimana di Singapura setiap orang tua menjunjung tinggi pendidikan, orang tuanya memberi komentar dia jarang masuk sekolah, setiap harinya menghabiskan kurang lebih 15 jam di depan komputer hanya untuk bermain game. dan dia juga memiliki mantan pacar yang belom lama putus sebelum tournamen tersebut, pacarnya itu seorang gamers dota juga.Dia dateng ke tournamen ini mau membuktikan kepada orang tuanya kalau memiliki karir di dunia game itu sangat menjanjikan, dan dia rela meninggalkan sekolahnya yang waktu itu bertepatan dengan ujian sekolahnya dan 1 hal lagi motivasinya itu dia ingin membuktikan juga ke cewenya kalau dia bisa di banggakan. Akhirnya dia pulang dengan membawa uang 250.000 dollar, dan dia berhasil membuat orang tuanya bangga dan dia juga berhasil mendapatkan pacarnya yang lama
Selanjutnya, orang ini memakai id "fear" dia merupakan dari team gabungan negara negara eropa. dimana dia sekeluarga sangat menyukai olahraga,dan ketika dia mengenal game komputer dia mulai asik dengan hobi barunya, dan dia juga beberapa kali mengjuari beberapa perlombaan game. Setelah dia mengenal dota dan bergabung dengan team eropa, dia memiliki waktu yang berbeda. Ketika siang dia tidur dan bangung sore kemudian menghabiskan waktu sepanjang malam untuk duduk berjam jam bermain dota. Tapi menurut gue mah bukan dia doang, gue juga pas liburan gini hidup gue jadi malem,tidur jam 8 pagi bangun siang hanya untuk sekedar makan minum dan beraktivitas kecil, dan 1 jam kemudian melanjutkan tidur gue sampe magrib. Abis isya baru duduk anteng di depan komputer main dota sampe pagi lagi, ya gitu aja siklus hidup gue kalau libur. Kenapa ga siang? ya karna kalau malem lawanya tuh lebih seru, karna kan kita beda jam sama orang orang di luar sana. Eh balik ke cerita. setelah dia memiliki jam tidur yang buruk dia diusir sama orang tuanya. lebih tepatnya ibunya. kemudian dia tinggal dirumah pamanya. pamanya bercerita, ketika dia sampai di rumah pamanya, yang pertama dia cari ada sebuah meja. dan meletakan semua komputernya dimeja tersebut dan bermain lah dia.Dia mengikuti turnamen ini juga untuk membuktikan kepada orang tuanya kalau memiliki karir di dunia game itu hasilnya bisa menjanjikan. Dan akhirya dia berhasil. Dia kembali kerumah dan ketika dia di beritakan oleh stasiun televisi dinegaranya orang tuanya sungguh bangga hingga memotret ke televisi ketika anaknya di beritakan
Dan 1 lagi, mungkin karna orang ini gue jadi suka dota, karna ngeliat permainan dia lah gue jadi tertarik sama game ini. nama idnya "Dendi" dia berasal dari ukraina, bergabung bersama team asal ukraina yaitu NaVi ( Natus Vincere). saking kagumnya gue sama dia dirumah gue ada 1 tas khusus buat keyboard, mouse, headphone pokoknya khusus buat naro perkakasnya anak gamer ketika mau dibawa bawa. dan tasnya itu berdesain navi,
kaya gini bentuk tasnya, tapi gambarnya ga kaya gitu
Lanjut, dendi ini kecilnya itu seorang dancer, lincah banget dia menarinya, dan dia juga bisa bermain piano. Ketika ayahnya masih hidup dia sering banget ikut ayahnya memancing, adik dan kakaknya sampai bingung kenapa dia bisa betah berjam jam memandang pelampung pancingnya. namun ketika ayahnya meninaggal dia sudah tidak pernah pergi memancing lagi, kemudian neneknya berhasil mendapatkan seperangkat komputer dan dia ga pernah berhenti buat bermain komputer, ketika kabelnya di ssembunyikan entah kenapa dia selalu menemukanya.
"salah satu cara untuk melupakan sakit hati adalah melakukan sesuatu dengan sungguh sungguh. jaddi bermain video game " itu lah kata dendi
dan ketika orang tuanya melihat dia bermain game, orang tuanya takjub melihat betapa lincahnya jari jari dendi menekan tombol tombol keyboard. Dan pada saat itu Dendi menjadi orang paling kaya di dunia yang penghasilnya semuanya dari bermain game. dia lah pemenang turnamen dota ini.membawa pulang 1 juta dollar
Di film ini juga menggambarkan gimana emosi diturnamen ini. sedih,kebahagian,amarah,saling ngeledeknya anak gamers.dan menurut gue walalupun kalian ngga ngerti apa itu dota kalian bakal kebawa gimana astmosfirnya. kalian bakal kebawa gimana perjuangan orang orang yang udah gue sebutin di atas ini. ini juga bisa jadi motivasi buat diri kita. kalau emang kita sungguh sungguh dalam hal apapun kalian pasti berhasil walaupun orang lain memandang rendah kalian.
Dan turnamen ini terakhir di adakan pada bulan juli 2014 dan kalian tau berapa besar total hadiahnya? 8 JUTA DOLLAR!!! itu kalau di rupiahin jadi berapa itu. dan juara pertama itu mendapatkan 5 JUTA DOLLAR!!! dan itu hampir setara dengan 6 MILIYAR RUPIAH. dan team yang memenangkanya langsung di nobatkan sebagai orang terkaya di dunia yang penghasilanya dari bermain game!!!
Pokoknya ini sangat di rekomendasikan banget buat orang orang yang suka main dota. dan buat orang orang yang ga ngerti dota jangan khawatir disini ga bakal ngebahas apa itu dota tp di film ini bakal di perlihatkan gimana perjuangan seorang gamers untuk ngebuktikan bahwa bermain game itu ga buang buang waktu aja. dan gue yakin dalam 10 tahun kedepan E-sport bakal ngalahin sepak bola. percaya sama gue.
Betapa seriusnya para gamers ini bermain
Ini ekpresi mereka ketika bermain. itu yang di tengah yang rambut item si fear yang gue ceritain tadi
ini ekspresi kemenangan
Ini ketika dendi bermain sangat sangat bagus